Header Ads Widget

Header Ads

Bagaimana Menentukan Kualitas Game Terbaik

 

Image : istockphoto.com

Tidak ingin ketinggalan dengan industri lainnya, baru-baru ini industri game mobile yang juga mengalami perkembangan cukup pesat mengikuti laju perkembangan industri game PC serta Konsol. Dimana hal tersebut terkait dukungan dari “mesin gaming” untuk platform mobile seperti smartphone dan tablet kini telah dibekali dengan spesifikasi mumpuni seiring dengan laju teknologi yang ada.

Hal ini menyebabkan banyaknya game yang dirilis setiap tahunnya. Sebanyak apapun game tersebut tentu akan ada game yang berkualitas rendah yang mana digunakan oleh perusahaan-perusahaan hanya untuk meraup keuntungan. Berbagai game tersebut tidak layak dimainkan atau bahkan di-install.

Nah, sekarang pertanyaannya, bagaimana menentukan kualitas sebuah game? Untuk lebih jelasnya kamu bisa perhatikan dan nilai sendiri masalah bagus atau tidaknya game itu. Karena selera setiap orang berbeda. Berikut ini cara menentukan kualitas game terbaik yang ada.

1. Memperhatikan rating

Saat pertama kali akan menginstal sebuah game tentu kita akan melihat rating yang tertera. Kamu perlu mengkhawatirkan kualitas game tersebut jika dirinya sudah dinilai di angka tengah. Sebagi contoh nilai tiga dari lima. Itu pasti karena banyak orang yang menilai game tersebut tidak layak untuk dinikmati.

2. Review yang tertera

Dalam menentukan kualitas sebuah game tentu kita juga harus melihat review gamenya. Bacalah review yang memang niat ditulis, jangan yang hanya sekedar berkomentar, “Ini seperti game yang lain,” Gamenya jelek dan sebagainya.” Umumnya review yang bagus memiliki tulisan panjang dan menjelaskan pengalaman bermain game. Jadi, kamu akan dapat membayangkan game tersebut.

3. Rekomendasi

Pada umumnya sebuah game yang bagus akan mincul di kanal rekomendasi. Tanpa perlu kamu mencari dengan susah payah karena semua orang akan merokemendasikan untuk memainkannya. Berbeda dengan yang jelek atau tidak layak. Pasti itu akan susah muncul, bahkan untuk di kolom search sekalipun.

4. Iklan game

Sebuah game yang berkualitas tentu saja perusahaan tidak perlu bersusah payah mengiklankannya karena pasti akan banyak disukai dan dimainkan. Justru kamu harus waspada pada game yang terlalu sering di iklankan.

5. Judul dan ikon

Sebuah game yang berkualitas tentu antara judul dan ikonnya akan saling terkait dan tidak akan sama dengan game lainnya.

6. Detail

Game berkualitas akanbisa terlihat saat kamu sudah mulai memainkannya. Dimana perusahaan akan menjaga kualitas semua unsur yang ada, mulai dari susunan bahasa, efek grafis dan lainnya.

7. Genre

Sering kali saat sebuah game sedang booming maka akan banyak perusahaan game yang akan merilis game dengan genre yang sama dan hal ini perlu kamu waspadai.

Inilah beberapa hal yang bisa kamu jadikan dasar dalam memilih sebuah game.



Posting Komentar

0 Komentar